6 Trip Wisata Budaya di Indonesia

Trip wisata budaya di Indonesia akan membantu kita untuk lebih mengenal beragam budaya yang tersebar di seluruh penjuru negeri.

Seperti diketahui, Indonesia terdiri dari beragam suku bangsa. Sekalipun terpisah jauh dari segi geografis, tak ada salahnya jika kita lebih mengenal berbagai budaya di tanah air.

Salah satu cara untuk mengeksplorasinya adalah dengan berwisata. Berikut ini adalah wisata budaya di Indonesia yang akan semakin menambah pengetahuanmu.

Tana Toraja, Sulawesi Selatan

Bisa dibilang, Tana Toraja adalah salah satu wisata budaya di Indonesia yang sudah mendunia. Berada di destinasi ini, kamu akan disuguhi dengan keindahan alam serta bangunan berupa rumah adat dengan arsitektur tradisional yang unik.

Selain rumah adatnya yang khas, kepercayaan, ritual, hingga tradisi kuno masyarakat setempat juga terkenal kental.

Menariknya lagi, nenek moyang Toraja diyakini berasal dari surga dan turun langsung ke bumi melalui tangga.

Wisata Budaya di Indonesia

Tana Toraja (Sumber: Wikimedia Commons)

Trip wisata budaya di Indonesia di Tana Toraja kurang lengkap rasanya jika tidak menyaksikan beberapa tradisinya, seperti:

  • Tradisi Ma’nene, yaitu tradisi mengganti baju orang yang sudah meninggal serta membersihkan tubuhnya. Biasanya tradisi ini dilakukan sebanyak 3 kali dalam setahun pada bulan Agustus.
  • Rambu Solo, yaitu upacara pemakaman, supaya arwah orang meninggal tersebut tidak akan memberikan kemalangan pada orang-orang yang ditinggalkan.
  • Lovely December, yaitu festival yang sudah menampilkan berbagai tradisi Tana Toraja yang dikemas dalam atraksi seni.

Desa Sasak Sade, Lombok

Menuju Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, kamu bisa menemukan wisata budaya di Indonesia yang cukup unik. Desa Sasak Sade atau Desa Sade namanya.

Desa Sade merupakan desa asli yang dihuni oleh Suku Sasak dan masih mempertahankan tradisi serta bangunan tradisional khas Suku Sasak.

Wisata Budaya Desa Sade

Desa Sasak Sade Lombok (Sumber: Wandernesia)

Untuk bisa menuju salah satu wisata budaya di Indonesia ini, hanya dibutuhkan waktu sekitar 25 menitan dari Bandara Internasional Lombok.

Memasuki Desa Sasak Sade, kamu akan disuguhi dengan deretan rumah tradisional beratap jerami dan beratap bambu serta berlantai tanah liat.

Saat mengelilingi desa, akan terlihat beberapa wanita yang menawarkan dagangannya berupa kain tenun serta aksesoris dari benang seperti gelang maupun kalung.

Karapan Sapi, Madura

Trip wisata budaya di Indonesia pun bisa kamu lakukan ke Pulau Madura, seperti Karapan Sapi. Merupakan ajang pesta rakyat dan sebagai tradisi prestige bagi masyarakat setempat, terdapat dua macam perayaan Karapan Sapi yang dilakukan, yaitu Presiden Cup dan Bupati Cup.

Untuk Bupati Cup biasanya dilakukan 2 kali dalam setahun. Kemudian pemenangnya akan melanjutkan pertandingannya ke Presiden Cup.

Wisata Budaya di Indonesia

Karapan Sapi Madura (Sumber: Wego)

Perayaan dari wisata budaya di Indonesia ini biasanya akan diselenggarakan Kota Bangkalan antara Bulan September atau Oktober.

Dalam trip wisata budaya di Indonesia ini, kamu bukan hanya akan disuguhi adu cepat sapi dan ketangkasan para jokinya. Namun sebelum dimulai, para pemilik biasanya melakukan ritual berupa arak-arakan sapi disertai alunan musik seronen.

Adapun panjang rute lintasan Karapan Sapi biasanya antara 180 sampai 200 meter yang dapat ditempuh selama 14 sampai 18 detik.

Kampung Adat Praijing, Sumba Barat

Trip wisata budaya di Indonesia yang pantang dilewatkan ada di Pulau Sumba. Salah satunya di Kampung Adat Praijing yang berada di Desa Tebara, Kecamatan Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, Nusa Tenggara Timur.

Berada di tempat wisata budaya di Indonesia ini, kamu akan menemukan ciri khas dari Sumba, yaitu tenun ikat serta rumah adat beratap alang-alang.

Wisata Budaya di Indonesia

Kampung Adat Praijing Pulau Sumba (Sumber: instagram/dwilusya_)

Jangankan wisatawan domestik. Turis mancanegara pun sering mengunjungi salah satu wisata budaya di Indonesia satu ini.

Memasuki kampung adat di Pulau Sumba ini, kamu akan menemukan banyak perempuan setempat yang sedang menenun kain tradisional.

Tak perlu canggung saat memasuki tempat wisata di Sumba ini. Terlebih lagi masyarakat lokalnya terkenal sangat terbuka. Mereka juga senang menjelaskan filosofi tenun ikat dan rumah adat pada wisatawan yang bertanya.

Festival Lembah Baliem, Papua Barat

Tidak kalah keren, trip ke wisata budaya di Indonesia bagian timur, tepatnya di Papua Barat, kamu akan menemukan Festival Lembah Baliem.

Perayaan ini merupakan penggambaran tentang perang antara Suku Dani, Suku Lani, dan Suku Yali. Selama festival ini berlangsung, kamu akan disuguhi tentang simulasi selama perang.

Trip Wisata Budaya di Indonesia

Festival Balem Papua Barat (Sumber: Adventure Indonesia)

Salah satu festival unik di Indonesia ini bisa kamu nikmati di Lembah Baliem, Wamena selama 3 hari yang biasanya diadakan pada Bulan Agustus.

Umumnya, selama festival berlangsung, ada 40 suku lengkap dengan lukisan di wajah serta pakaian adat yang akan ikut.

Untuk info lebih lanjut tentang festival ini, kamu bisa mengunjungi website baliemfestival.com. Kamu juga sebaiknya mengikuti trip yang disediakan guna memudahkan akomodasimu.

Desa Penglipuran, Bali

Wisata budaya di Indonesia memang sangat banyak, termasuk di Pulau Bali. Salah satunya kamu bisa berkunjung ke Desa Penglipuran yang terletak di Kabupaten Bangli, Bali.

Terkenal sebagai desa wisata yang bersih dan teratur, bentuk bangunan rumah Penglipuran sangat khas dan mirip satu sama lain. Penataannya pun teratur.

Wisata Budaya di Indonesia Penglipuran Village

Desa Penglipuran Bali (Sumber: Bali Go Live)

Menariknya lagi, desa yang terletak di ketinggian 700 mdpl ini berhasil mendapatkan penghargaan Kalpataru pada tahun 1995 karena penduduk asli setempat mampu mempertahankan alam sekitar, adat istiadat, serta tradisi.

Untuk menuju ke salah satu wisata budaya di Indonesia ini cukup mudah dan bisa ditempuh selama kurang lebih 45 menit dari Denpasar. Tiket masuknya sekitar Rp15 ribuan.

Saat memasuki area wisata di Bali ini, kamu tidak akan menemukan kendaraan bermotor sama sekali. Itulah kenapa, udara di sekitar Penglipuran sangat bersih.

Itu dia sederet trip wisata budaya di Indonesia yang bisa kamu kunjungi. Jadi, mana yang paling membuatmu tertarik untuk mengunjunginya?

You may also like...