5 Oleh Oleh Khas Waikabubak, Wajib Beli!

Sumba merupakan salah satu destinasi wisata yang sangat terkenal di Nusa Tenggara Timur. Disana terdapat beragam destinasi wisata. Mulai dari wisata alam, budaya hingga wisata belanjanya.

Salah satu daerah yang paling sering dikunjungi oleh wisatawan adalah Kota Waikabubak.  Waikabubak sendiri adalah ibukota dari Kabupaten Sumba Barat.

Berikut ini adalah rekomendasi TripSumba mengenai 5 oleh oleh khas Waikabubak yang wajib kamu bawa pulang sebagai hadiah untuk Teman dan keluarga tercinta di rumah.

1. Kain Tenun

Kain Tenun-Foto: jadiberita.com

Sama halnya dengan di pulau Jawa yang terkenal dengan kain batiknya, Sumba juga memiliki kain tenun sebagai salah satu ciri khasnya. Kain tenun dari Sumba ini juga sudah sangat mendunia.

Bahkan, tidak jarang ada wisatawan yang datang jauh-jauh ke Sumba hanya untuk membeli kain tenun ini. Motif primirtif yang khas menghiasi hampir seluruh bagian kain tenun.

Untuk harga dari 1 kain tenun Sumba dimulai dari kisaran Rp. 150.000 hingga puluhan juta. Hal ini dikarenakan proses pembuatannya yang rumit dan memerlukan ketelitian ekstra.

Harganya yang mahal ini pun tentu sebanding dengan kualitas yang diberikan oleh kain tenun ini. Kain tenun Sumba dapat awet untuk disimpan selama bertahun-tahun tanpa menjadi pudar.

Kain tenun Sumba bisa menjadi salah satu oleh oleh khas Waikabubak yang dapat kamu bawa pulang setelah berwisata.

2. Perhiasan Etnik Mamuli

Perhiasan Maumuli-Foto : Kompasiana

Seperti yang sudah kita ketahui bersama, Pulau Sumba memiliki beragam tradisi dan kebudayaan yang masih dipegang teguh hingga sekarang. Ada banyak upacara adat dan tradisi yang sering dilakukan disana. Salah satu perhiasan yang digunakan di acara – acara adat maupun acara besar lainnya adalah Mamuli.

Mamuli adalah salah satu perhiasan yang dibawa dan diberikan oleh pihak mempelai laki – laki kepada perempuan disaat sedang melamar. Mamuli sendiri merupakan simbolis dari rahim seorang wanita yang memiliki arti sebagai tanda kesuburan.

Perhiasan Mamuli ini biasanya terbuat dari beberapa bahan. Seperti kuningan, tembaga, hingga terbuat dari emas. Selain digunakan sebagai perhiasan, Mamuli ini juga dapat dikreasikan sedemikian rupa menjadi berbagai aksesoris cantik seperti bros, liontin, hingga anting.

Harga dari oleh-oleh khas Waikabubak yang satu ini cukup bervariasi tergantung dari bahan yang digunakan untuk pembuatannya. Misalnya anting Mamuli yang terbuat dari kuningan dan berukuran kecil dapat dibeli seharga Rp. 100.000

3. Sisir Haikara

Sisir Haikara-foto : GPS Wisata Indonesia

Oleh oleh khas Waikabubak -Sumba yang harus dibeli berikutnya adalah Sisir Haikara. Sisir Haikara merupakan sisir tradisional di Pulau Sumba yang memiliki beragam fungsi.

Mulai dari untuk merapihkan rambut, atau menjadi hiasan kepala yang dapat dipakai. Sisir Haikara juga disebut sebagai ‘Sirkam’ yang artinya sisir tancap. Hal ini merujuk pada penggunaannya yang dipasang di atas kepala seperti menggunakan mahkota.

Pada bagian atas sisir Haikara ini, terdapat sebuah motif ukiran yang memberikan unsur estetika. Sisir ini sering dibuat menggunakan bahan dasar cangkang penyu. Namun, untuk menjaga kelestarian hewan laut tersebut, sisir Haikara kini biasa dibuat dari kayu/

4. Tali Luluamah

Tali Luluamah-Foto : travelinkmagz.com

Oleh  oleh khas Waikabubak -Sumba yang bisa kamu bawa pulang berikutnya adalah Tali Luluamah. Tali ini merupakan salah satu barang yang harus dibawa oleh mempelai laki – laki disaat hendak melamar pujaan hatinya.

Bentuk dari Luluamah mirip sebuah kalung yang terbuat dari tali tembaga kepang yang membentuk slinder dengan bagian tengah yang kosong.

Ada banyak kreasi dan betuk dari Luluamah ini yang dapat digunakan sebagai oleh-oleh bagi para wisatawan. Dan biasanya digunakan sebagai kalung.

Bentuk dari aksesoris yang satu ini memang cukup inik. Bahkan benda satu ini tidak akan bisa kamu temukan di daerah lain selain di Pulau Sumba.

Inilah yang menjadi salah satu alasan mengapa kamu perlu membelinya di pusat oleh – oleh khas Sumba saat berada di kota Waikabubak.

5. Jagung Titi

Jagung Titi-Foto : tabloidsinartani.com

Jika sebelumnya kita membahas mengenai berbagai oleh – oleh yang berupa pernak – pernik dan perhiasan, kali ini ada kuliner atau jajanan yang merupakan oleh oleh khas Waikabubak yang daat kamu bawa pulang. Namanya adalah Jagung Titi.

Jagung Titi merupakan salah satu kuliner khas Sumba yang berbahan dasar jagung. Makanan ini merupakan kuliner khas sumba yang dimasak dengan cara digoreng namun tanpa menggunakan minyak.

Rasa dari jagung titi sangatlah mirip dengan popcorn yang biasa kita makan, namun tentunya lebih sehat karena tidak mengandung minyak. Tersedia berbagai varian rasa yang dapat kamu beli. Mulai dari rasa original, pedas, hingga rasa manis.

 

Itulah 5 rekomendasi oleh oleh khas Waikabubak – Sumba yang dapat kamu temukan selama berwisata di Kota Waikabubak yang wajib kamu bawa disaat sedang berkunjung ke kota tersebut.

 

You may also like...

Exit mobile version